INILAH BENTUK SOLIDARITAS GABUNGAN TIM MARAWIS POLRES INDRAMAYU DAN KODIM 0616/INDRAMAYU
Polres Indramayu dan Kodim 0616/Indramayu dalam memfasilitasi berkesenian anggotanya membentuk tim marawis. Tim marawis terbentuk sekitar tujuh tahun yang lalu, tepatnya tahun 2011.
Pada awal pembentukan grup marawis terdiri dari 28 anggota yang terdiri dari TNI-Polri yang masing-masing memainkan alat-alat musik marawis seperti Hardroh, Kotek, Tumbuk, krincing, Botol dan penyanyi marawis.
Tim marawis merupakan binaan Kapolres Indramayu AKBP Arif Fajarudin, SIK, MH, MAP dan Dandim 0616/Indramayu Letkol Kav. Agung Nur Cahyono, S.I.P., M.Tr. Han sebagai wadah untuk lebih dekat dengan masyarakat di bidang musik religi.
Sebagai tim marawis anggota Polres Indramayu dan Kodim 0616/Indramayu selalu tampil dengan menggunakan seragam dinas TNI-Polri sebagai ciri khas grup ini.
Penulis : AL
Sumber : Humas Polres Indramayu
Tidak ada komentar
No Spam / Ads or Outside Links